Thursday, March 1, 2012

Byte

Byte merupakan unit informasi digital komputer dan telekomunikasi yang terdiri dari delapan bit [*bit : binary digit, yang berarti jumlah informasi yang disimpan perangkat digital]. Satu byte umumnya setara dengan satu huruf dalam layanan pesan singkat atau SMS, terutama dalam HP yang menggunakan abjad Latin. Akan tetapi, satu byte dalam abjad Cina atau Cyrillic/Rusia setara dengan dua byte sehingga batasan maksimal 160 huruf per SMS menjadi lebih pendek dalam HP yang menggunakan huruf Cina dan Cyrillic. Istilah byte pertama diperkenalkan Dr. Werner Buchholz, ahli komputer IBM asal Amerika saat mendesain komputer super transistor pertama di dunia yakni IBM Stretch.

Reference : PR

No comments:

Post a Comment